Tazkiyatun Nafs: Adab dan Tugas Murid
Seorang murid memiliki banyak adab dan tugas zhahir (nyata) yang tersusun dalam sepuluh bagian. Tugas pertama , mendahulukan penyucian jiwa daripada akhlak yang hina dan sifat-sifat tercela karena ilmu merupakan ibadah hati, shalatnya jiwa dan pendekatan batin kepada Allah SWT. Sebagaimana shalat yang harus zhahir dari hadats dan najis. Begitu pula ibadah batin dan menyemarakkan hati dengan ilmu, hati dan batin disucikan dari berbagai akhlak yang kotor dan sifat-sifat yang najis. Kata najis adalah ungkapan tentang sesuatu yang harus dijauhi dan dihindari. Tugas kedua , mengurangi keterkaitannya dengan kesibukan dunia karena ikatan-ikatan itu hanya menyibukkan dan memalingkan. Jika pikiran terpecah, maka ia tidak dapat mengetahui berbagai hakikat. Oleh karena itu dikatakan, "ilmu tidak akan memberikan kepadamu sebagiannya sebelum kamu memberikan kepadanya seluruh jiwa kamu. Jika kamu telah memberikan seluruh jiwa kamu kepadanya namun ia hanya memberikan sebagian kepa...